MAN 1 Boyolali Gelar Upacara Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2025

Boyolali (MANSABOY) 25 November 2025 – Seluruh keluarga besar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Boyolali hari ini menggelar upacara pagi yang penuh makna dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2025. Acara yang dilaksanakan di Lapangan Utama MAN 1 Boyolali ini berlangsung khidmat dan tertib, diikuti oleh dewan guru, staf tenaga kependidikan, dan seluruh siswa-siswi.

Peringatan HGN tahun ini tema resmi dari Kementerian Agama, yaitu “Merawat Semesta dengan Cinta”, yang menjadi landasan filosofis bagi para pendidik di lingkungan madrasah untuk menyeimbangkan kecerdasan spiritual dan kepedulian ekologis.

Bertindak sebagai Pembina Apel, Siti Aliyah, M.Pd sebagai Waka Humas MAN 1 Boyolali membacakan Naskah Pidato Resmi Menteri Agama Republik Indonesia. Pembacaan amanat tersebut menjadi inti dari apel.

Dalam kutipan pidato yang dibacakan, Menteri Agama memberikan penekakan khusus pada tanggung jawab guru di lingkungan Madrasah.

“Tema Hari Guru Nasional Tahun 2025 di lingkungan Kementerian Agama ialah “Merawat Semesta Dengan Cinta”. Tema ini sejalan dengan Asta Cita Presiden dan Asta Protas Menteri Agama, yang menekankan pentingnya ekoteologi dan kurikulum berbasis cinta. Guru tidak hanya dituntut mengajarkan ilmu, tetapi juga menumbuhkan kesadaran mencintai sesama dan menjaga lingkungan. Pendidikan yang berlandaskan cinta akan melahirkan generasi yang berkarakter, welas asih, dan bertanggung jawab terhadap kelestarian bumi”.

“Pendidikan nasional mengamanatkan terbentuknya manusia Indonesia yang beriman, bertakwa, berilmu, berakhlak mulia, dan bertanggung jawab sebagai warga negara. Dengan demikian, pendidikan tidak hanya soal kecerdasan akademik, tetapi juga pembentukan karakter dan kemanusiaan. Dalam konteks ini, kepribadian guru adalah aspek yang paling menentukan keberhasilan pendidikan.”

Beliau juga mengingatkan siswa untuk senantiasa menghormati guru. “Cinta kasih yang Bapak/Ibu Guru curahkan adalah bekal terbaik kalian untuk menjadi generasi penerus bangsa yang tidak hanya pintar, tetapi juga peduli terhadap sesama dan lingkungan,” tambahnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat semakin mempererat tali silaturahmi antara pendidik dan peserta didik, sekaligus memperkuat komitmen MAN 1 Boyolali untuk menjadi madrasah yang unggul dalam ilmu agama dan ilmu umum, serta peduli terhadap lingkungan.(EP)

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan.

Nama
Surel
Situs web