P5RA – Debat Kewirausahaan

BOYOLALI (MANSABOY)—Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan lil ‘Alamin (P5RA) MAN 1 Boyolali menggelar Debat Kewirausahaan hari Sabtu (8 Februari 2025). P5RA ini melibatkan Fase F (Kelas XI) dan berlangsung di Aula MAN 1 Boyolali.

Role of game kegiatan ini 1)satu tim terdiri dari 3 orang, yang bertindak pembicara pertama membaut alasan pro/kontra, pembicara kedua menyanggah jawaban tim lawan dan pembicara ketiga membuat kesimpulan, 2)tim pro/kontra ditentukan dengan undian, 3) juri akan menilai langsung hasil debat, satu juri satu suara hasil suara terbanyak dari tim juri akan lolos ke babak selanjutnya, 4)nama tim menyesuaikan tim kelas, 5)siswa yang tidak mewakili kelas menjadi supporter dan diperbolehkan membaut yel-yel.

Metode debat yang digunakan sistem debat Asian Parliamentary adalah sistem perdebatan yang mempertemukan dua tim dengan standing position yang berbeda yakni tim pro dan tim kontra. Tim pro adalah tim yang setuju terhadap mosi selanjutnya tim kontra merupakan tim yang tidak setuju/menentang terhadap mosi yang diperdebatkan.  Sedangkan pelaksanaan dari kegiatan ini yaitu host akan membacakan materi debat tentang permasalahan kewirausahaan, di mana satu tim akan menjadi tim pro dan tim kontra. Tim pemenang adalah yang mampu mempertahankan argumentasinya secara logis dan sistematis hingga babak terakhir.

Setiap kelas harus mengirimkan 3 orang sebagai perwakilan kelasnya, Kelas XI A nama tim Basepa diwakili oleh Rizka, Nanang dan Kirani, XI B tim Tomy Bakso (Dwi, Meiyadha, Farel), XI C tim SebelasC (Athailla, Safira, Salsa), XI D tim Ajeg (Arsyada, Javier, gery), XI E tim Seipsa (Aisyah, Fini, Putra), XI F tim Incez (Nurlita, Mega, Isnaini), XI G tim Ginastel (Aiya, Citra, Yustian), XI H tim Elposfour (Amsana, Faiza, Fadel), XI I tim Bakul (Quarezma, Faza, Tsani) dan XI J tim Kalem (Imam, Ayfa, Winda).

Dalam pelaksanaannya Metra Hultikultura, M.Pd bertindak sebagai host dan Junainah Helmy, M.Pd, Sulastri S.Pd , Dra. Murni Tujiati bertindak sebagai juri. Kegiatan berlangsung sangat seru setiap supporter harus bisa mensupport perwakilan dari kelasnya masing-masing dan setiap tim berusaha untuk mempertahankan pendapatnya. Pada akhirnya pada debat kewirausahaan yang masuk semi final yaitu kelas XI A berhadapan dengan kelas XI E dan kelas XI F berhadapan dengan kelas XI G. Kemenangan diraih oleh Kelas XI E sebagai juara pertama dan Kelas XI G sebagai juara kedua, juara supporter terbaik kelas XI A.

“Selamat kepada siswa yang memenangkan debat dan kelas supporter terbaik, mudah-mudahan dengan kegiatan ini menambah ilmu pengetahuan”, ungkap Junainah Helmy. (Admin)

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan.

Nama
Surel
Situs web