MAHASISWA IAIN SURAKARTA : TERIMA KASIH MAN 1 BOYOLALI

Boyolali – Mahasiswa Program pengalaman lapangan (PPL) IAIN Surakarta bekerjasama dengan madrasah aliyah negeri (MAN) 1 Boyolali selenggarakan pentas kesenian (PENSI) Sabtu (11/11) dihalaman upacara MAN 1 Boyolali.

Pensi yang mengangkat tema GEBIARS 2017 atau gembira bersama IAIN Surakarta 2017 tersebut dilaksanakan dalam rangka perpisahan para mahasiswa program pengalaman lapangan yang dilaksanakan selama dua bulan di MAN 1 Boyolali dengan materi tugas praktek mengajar siswa oleh 27 mahasiswa jurusan pendidikan agama islam (PAI) dan pendidikan bahasa inggris (PBI) yang berakhir pada selasa (14/11). Pensi yang diikuti sekitar 13 kelompok partisipan siswa MAN 1 Boyolali itu menampilkan beberapa pertunjukan dan kebolehan antara lain seni tari, pencak silat, tari reog, solo vokal, band dan paduan suara hingga pertunjukan komedi.

Anggi Bagas Ferdiansyah selaku ketua mahasiswa PPL, dalam pidato pamitannya menyampaikan permohonan maaf dan ucapan terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada mahasiswa PPL untuk melakukan kegiatan praktek mengajar di MAN 1 Boyolali sebagai salah satu syarat dalam menyelesaikan perkuliahan, yang kemudian disambut dengan harapan semoga kegiatan mahasiswa selama program pengalaman lapangan bermanfaat sebagai implementasi profesi mengajar oleh Wakil kepala bidang humas M. Zunaedi dalam pidato sambutannya mewakili kepala madrasah bapak Cholid Trenggono. (ajs)

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan.

Nama
Surel
Situs web